(SEPUTARJABAR.COM, BANDUNG) KPU Kabupaten Bandung menyampaikan permohonan maafnya kepada Tim Kampanye Pasangan Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) 2013.
Permohonan maaf ini terkait kekeliruan dalam iklan/sosialisasi Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) 2013, kekeliruan dalam penyebutan Nama Cagub Jabar Nomor Urut 3 Yusuf Macan Effendi, yang seharusnya Dede Yusuf Macan Effendi.
"Saya atas nama KPU Kabupaten Bandung menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kekeliruan ini," kata Ketua Pokja Sosialiasi KPU Kabupaten Bandung, Atip Tartiana, di Sekretariat KPU Jabar Jalan Garut Kota Bandung, Jumat.
Kekeliruan ini semata-mata karena kesalahan tekhnis dan tidak bertujuan merusak nama baik Cagub Nomor Urut 3 atau merugikan tim kampanye pasangan Cagub dan Cawagub Jabar.
"Kami juga tidak bermaksud merugikan tim kampanye dan cagub/cawagub Jabar nomor urut 3. Sami sekali tidak ada unsur kesengajaan dan tidak ada unsur menguntungkan salah satu calon," katanya.
Adanya kekeliruan penyertaan partai pengusung dalam iklan disebutkan Partai Demokrat, PAN, dan PKB, yang seharusnya Partai Demokrat, Gerindra, PAN, dan PKB.
Atip menuturkan ketika terjadi kesalahan dalam iklan sosialisasi di media massa, pihaknya langsung memperbaiki kesalahan tersebut.
KPU Kabupaten Bandung, kata Atip, juga langsung mengkonfirmasi kepada Ketua Tim Koalisi.(Sayah Andi)
0 komentar:
Posting Komentar