Beranda » , , » Wagub Tutup STQ Tingkat Jabar

Wagub Tutup STQ Tingkat Jabar

Sabtu, 13 April 2013 | 01.53

(SJO, BANDUNG) - Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf menutup Seleksi Tilawatil Quran (STQ) XIII Jawa Barat, di Gedung Pusdai, Jalan Diponegoro Kota Bandung, Jumat (12/4/13) malam.

Wagub bersyukur STQ tahun ini mengalami peningkatan yang sangat baik, bahkan penyelengaraan berjalan sangat baik, dan bisa dibilang tidak ada protes yang biasanya menjadi hal yang biasa dalam acara ini.

"Diharapkan para pemenang akan bisa lebih mengharumkan nama Jawa Barat,“ ujarnya.

Dede juga berharap dalam STQ Nasional yang akan diadakan di Bangka Belitung Agustus mendatang, Jawa Barat bisa meraih juara umum, dan selain membawa nama baik Jawa Barat, bisa juga membawa nama baik Kota dan Kabupaten asal para Qori dan Qoriah berasal.

Kepada para wakil yang nanti dipersiapkan untuk dikirim ke Bangka Belitung diharapkan mempersiapkan diri, bahkan diimbau untuk mensurvei daerah tersebut sebelum mendatanginya.

"Jangan sampai gara-gara makanan yang tidak cocok menjadi alasan, semua hal mesti diperiksa dengan seksama sebelum para wakil ini berangkat," kata Dede..

STQ Jawa Barat tahun ini dimenangkan oleh Bekasi, yang sekalgus akan menjadi wakil Jabar di STQ tingkat nasional. (R02)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.